Jakarta Gelar Upacara HUT ke-498, Gubernur Pramono Anung: Jakarta Menuju Kota Global dan Berbudaya

Jakarta Gelar Upacara HUT ke-498, Gubernur Pramono Anung: Jakarta Menuju Kota Global dan Berbudaya

Jakarta Pusat, WartaKarya - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498 Kota Jakarta di Silang Monas Sisi Barat, Minggu (22/6/2025). Upacara berlangsung khidmat dengan mengusung tema “Jakarta Kota Global dan Berbudaya.”

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa Jakarta telah menempuh perjalanan panjang dari pelabuhan kecil Sunda Kelapa menjadi pusat pemerintahan, dan kini bersiap menuju transformasi sebagai kota global yang berdaya saing tinggi.

“Jakarta terus berbenah. Pembangunan hadir di setiap sudut kota, memperkuat infrastruktur dan membentuk wajah baru Jakarta sebagai kota yang inklusif, berbudaya, dan mampu bersaing di tingkat internasional,” ujar Pramono.

Gubernur juga menegaskan bahwa ulang tahun Jakarta bukan sekadar seremoni, melainkan momentum refleksi sejarah dan arah masa depan.

“Semoga ulang tahun ini memberi makna bagi seluruh warga Jakarta, menjadi semangat baru untuk menjadikan Jakarta lebih baik,” tambahnya.

Upacara peringatan HUT ke-498 ini turut dimeriahkan dengan penampilan paduan suara Grazia Vocalista dari SMAN 34 Jakarta, drama kolosal dari Dinas Kebudayaan DKI Jakarta, pertunjukan musik oleh Rara Sudirman dan Piche, serta defile meriah dari para pegawai, peserta didik, hingga Pasukan Pelangi. **(Fiq)